ivaa-online.org

Ferial Afiff

Ferial Afiff lahir pada 21 Desember 1982 di Jeddah, Arab Saudi. Pada tahun 2005, Ferial menyelesaikan pendidikannya di Sekolah Tinggi Seni Rupa dan Desain Indonesia Telkom, Bandung. Ferial kemudian mengikuti residensi pada "International Artists Residency, Theerta International Artists Initiatives" di Colombo, Sri Lanka (2008), dan "Self Residency" di Desa Pentingsari, Yogyakarta (2012). Ferial juga tergabung dalam kelompok "Lifepatch" sejak tahun 2012.

Pada tahun 2001, Ferial mulai berpartisipasi dalam pameran bersama, yaitu di "Lanskap dan gerak" di Galeri Kita, Bandung, dan "Charity Night for Banten Disaster" di jalan Ir.H Juanda, Bandung. Ferial kemudian juga mengadakan pameran tunggal, antara lian yaitu "It's Me" di BTW, Bandung (2005), dan "MUT(ABL)E" di ROH PROJECTS, Jakarta (2014). Karya Ferial telah beberapa dipamerkan dalam event di luar negeri, antara lain: "Theerta Reseidencies" di Red Dot Gallery, Colombo, Srilanka (2008); "Asian Youth Imagination 1" di Musui R.D.R Gallery, Kawaguchi City, Jepang (2008);"Calm Explosions" berkolaborasi dengan Suresh Kumar Gopalreddy (India) dan Tisath Kumara (Sri Lanka), di Colombo, Sri Lanka (2008); "Art of Encountering 3" di berbagai kota di Jerman & Swiss (2009); "Open Apparel Project-Velocity" di GLASMOOG Gallery, Cologne, Jerman (2011); "Beyond Pressure #4, International Performance Art Event" di berbagai tempat di Myanmar (2011). Ferial juga telah menjadi kurator dalam beberapa event, antara lain: "Daun Muda" (a Yogyakarta-Bandung-Jakarta students project) di Padi Gallery, Bandung (2004); "INI APA INI" di Le Centre Culturel Francais de Yogyakarta (LIP), Yogyakarta (2007); co-kurator pada "HONF- Yogyakarta Videoworks Festival (YIVF #03):Basic Frame" di PUSKAT Audio Visual Studio, Yogyakarta (2007); "Asian Youth Imagination 2" di Jogja Gallery, Yogyakarta (2009); dan "Cellsonic a Collaboration Project, In a Part of HONF (Cellsbutton #4)" di El Pueblo Cafe, Yogyakarta (2010).

Ferial dikenal dalam menggunakan tubuhnya sebagai media untuk menyampaikan ide melalui performance-art. Dalam pameran "MUT(ABL)E, Ferial menunjukkan karyanya yang berupa  video, photography, patung dan live performance-art. Menurut Grace Samboh (kurator), karya Ferial dalam pameran tersebut dapat dibagi menjadi dua macam, yaitu karya yang menampakan wajah Ferial dan yang tidak. Pada karya-karya yang menampakkan wajahnya, Ferial dinilai sedang menunjukan gagasannya tentang ketiadaan. Grace melihat keberadaan perempuan yang kadang dianggap tidak ada dalam tradisi asal keluarganya menjadi alasan kuat Ferial untuk mengangkat topik berupa ketiadaan.

(profil ini ditulis Agustus, 2016)

http://www.rohprojects.net/wp-content/uploads/2014/02/E-catalogue.pdf  

JUDUL TAHUN PEMBUATAN
Tidak ada data