ivaa-online.org

PERISTIWA SENI

Pameran Seni Terapan 1993-1994 'SENI KRIYA DALAM BUDAYA MASA KINI'

Tanggal Penyelenggaraan : 21 Feb-05 Mar 1994@Galeri Nasional Indonesia
Kategori Peristiwa : Pameran
Deskripsi :

Dengan tujuan agar apresiasi seni terapan memasyarakat secara luas baik pada tingkat nasional, regional maupun global serta upaya meningkatkan kreatifitas dan kuriusitas para seni rupawan Indonesia dalam mencipta baik secara kualitas maupun kuantitas, Direktorat Jendral Kebudayaan, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan RI, untuk pertama kali ini mencoba untuk menyelenggarakan Pameran Seni Terapan 1993-1994, dengan tema: Seni Kriya dalam Budaya Masa Kini.

Tim seleksi yang dibentuk, karena keterbatasan waktu dan dana baru dapat 'menyentuh' beberapa kota yang sekaligus dipertimbangkan memiliki institusi pendidikan tinggi kesenian seperti Denpasar, Surabaya, Surakarta., Yogyakarta, Bandung dan Jakarta sendiri. Walaupun begitu, tanggapan dan antusias yang tinggi telah mewarnai pameran ini, terutama dari kalangan pendidikan tinggi kesenian yang nampaknya sudah mengaharap adanya pameran bersama yang khusus bernafaskan seni kriya dibalik maraknya pameran-pameran seni murni akhir-akhir ini.

Sekitar 150 peserta telah bersedia berpartisipasi dan tim seleksi berhasil memilih sekitar 80 peserta dengan karya sejumlah lebih 200 buah yang terdiri dari kriya keramik, kriya tekstil, kriya kayu dan kriya logam.

 

Katalog Pameran Seni Terapan 1993-1994 'SENI KRIYA DALAM BUDAYA MASA KINI'

Karya Seni Terkait :
Pelaku Seni Terkait :

Foto Suasana

Pameran Seni Terapan 1993-1994 'SENI KRIYA DALAM BUDAYA MASA KINI'

Koleksi Dokumen

Judul Dokumen Tahun Terbit
Katalog: Pameran Seni 1993-1994 'SENI KRIYA DALAM BUDAYA MASA KINI'
Katalog Pameran
1994