ivaa-online.org
PELAKU SENI

SkolMus: Merekam Kota

SkolMus (multimedia untuk semua) berdiri pada 2011 di Kupang. Ruang kolektif yang berfokus pada bidang fotografi, videografi dan upaya pelestarian ingatan kolektif warga Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur. Salah satu program yang mereka lakukan adalah “Merekam Kota: Untuk Kota Kupang Dulu, Kini dan Nanti”. Sebuah pameran arsip Kota Kupang dari masa ke masa yang digelar di Gedung Pabrik Es Minerva dan sekitaran Kelurahan LLBK pada Oktober 2020. Melalui pameran ini SkolMus mengajak warga untuk mengumpulkan dan membaca arsip bersama-sama. Mencermati perubahan kota, membicarakan ruang publik, serta membayangkan Kota Kupang ke depan.

Beberapa arsip yang dikumpulkan antara lain arsip keluarga, gedung-gedung penting, busana, lanskap kota, dan kejadian-kejadian yang penting dalam pembentukan budaya di Kupang. Semua arsip itu kemudian dikelola di dalam perpustakaan virtual Merekam Kota supaya dapat diakses terus-menerus oleh publik.

Selain program Merekam Kota, SkolMus juga mengupayakan praktik fotografi sebagai medium warga untuk menyayangi lingkungan serta keluarga. Beberapa di antaranya adalah program pameran foto “Anak di Antara Hutan, Mata Air, dan Batu” dan “Fo Mili” (keluarga saya) yang digelar pada 2019. Untuk yang pertama, SkolMus mengajak para remaja Lakoat.Kujawas dan SMPK St. Yoseph Freinsdemetz Kapan untuk mengenali lingkungan sekitar melalui praktik fotografi dengan peralatan gadget. Sementara yang kedua, sembilan anak remaja Sanggar Anak Nekamese, Desa Neke, bersama-sama mengadakan sesi foto untuk 60 keluarga dalam rangka perayaan bulan Keluarga. Sesi foto keluarga ini merupakan upaya untuk merekam jalinan relasi antar keluarga.