ivaa-online.org

Nina

Di kota kecil dipinggiran Kota Kabupaten Bogor saya lahir dan dibesarkan hingga tamat Sekolah Menengah Pertama hijrah ke Bandung tinggal dititipkan pada kaka pertama untuk bisa melanjutkan Sekolah ke jenjang menengah atas, pilihan ke Sekolah Kejuruan yaitu Sekolah Pendidikan Guru, di sekolah yang melahirkan calon pendidik sekaligus pengajar untuk Sekolah Dasar ini saya mulai kenal dan menyukai seni, baik itu seni musik maupun seni rupa, seakan-akan disinilah masa kecil saya dalam menyukai seni, karena proses pembelajaran seni di sekolah keguruan adalah orientasi untuk anak-anak sekolah dasar, sederhana dan hanya mengingat proses berkarya ketika kita masih di bangku sekolah dasar. Pengalaman mengajar hingga hampir 26 tahun di salah kota kecil penyangga kota Propinsi Jawa Barat-Bandung, nyaris kegiatan penuh hanya mengajar dan beberapa kegiatan berorganisasi diantaranya Musyawarah Guru Mata Pelajaran dan Paduan Suara Korpri Kota Cimahi, hingga pada akhir tahun 2013 bertemu dan bersosialisasi dengan Komunitas 22 Ibu, sampai pada kegiatan-kegiatan Pameran yang menguji tingkat kemampuan dan skill saya dalam menuangkan ide dan gagasan berkarya dengan beragam media yang dikuasai.

Ada beberapa karya tulis yang pernah saya buat diantaranya adalah :

1. Tahun 2009 menulis Modul Seni Rupa Kelas X, XI, XII

2. Tahun 2012 menyusun3 buah judul Penelitian Tindakan Kelas bekerjasama dengan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) dengan judul sebagai berikut : a. “Penggunaan Media Pembelajaran “Triple Side Box Acrylic” Untuk Meningkatkan Pembelajaran Menggambar Proyeksi Ortogonal Sebagai Dasar Pembuatan Desain Seni Rupa” b. “Penggunaan Metode Demonstrasi Dalam Upaya Meningkatkan Kreatifitas Dan Kemampuan Siswa Dalam Berkarya Seni Kria Ikat Celup“ c. “Penggunaan Teknik Eksplorasi Untuk Meningkatkan Kemampuan Mencetuskan Gagasan Dalam Berkarya Seni Terapan Berupa Lukis Kaos Dengan Tekhnik Stencil”

3. Tahun 2013 Mengikuti Seleksi Guru Berprestasi Tingkat Kota Cimahi dengan makalah penyerta “Mengapa Saya Layak Menjadi Guru Berprestasi”

4. Menjadi juara ke 3 dalam Lomba Penulisan Bahan Ajar Guru SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA Tingkat Propinsi Jawa Barat tahun 2012 Kerja sama Harian Umum KOMPAS, Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Barat, dan Dinas Komunikasi dan Informatika Propinsi Jawa Barat, di publish oleh situs siap belajar.com KOMPAS online selama 1 tahun.

[Teks ini ditulis dan dikirim oleh Komunitas 22 Ibu]

Judul Dokumen Tahun Terbit