ivaa-online.org

Kusnadi

Kusnadi lahir di Kaliangkrik, Magelang, Jawa Tengah, 1 April 1921. Kusnadi termasuk salah seorang pelukis yang menerima pelatihan teknik seni dalam menggambar yang disponsori pemerintah kolonial Jepang melalui Keimin Bunka Shidoso. Selama masa ini ia dipandu oleh seniman Indonesia Basoeki Abdullah (1915-1993). Pada tahun 1946, Kusnadi pindah ke Yogyakarta, sebentar ke Solo sebagai pegawai dari Kantor Berita Film Indonesia (BFI, 1946-1947). Ia dan Luke Abdulrachman mengedit penerbitan bulanan BFI di jurnal Indonesia di Solo. Pada tahun 1947 Kusnadi menjadi bagian dari kelompok Pelukis Rakyat dan menjadi anggotanya sampai tahun 1950. Tahun-tahun berikutnya, Kusnadi mengajar di Akademi Seni Rupa Indonesia (ASRI) di Yogyakarta. Ia adalah guru estetika di ASRI sejak pendirian akademi itu pada 1950.

Kusnadi dikenal sebagai penulis kritik seni generasi awal Indonesia. Ia merupakan staf editorial jurnal Budaya sejak 1952, dan menjadi editor utamanya sejak 1955. Banyak menerima penghargaan sebagai seorang kritikus seni, di antaranya yaitu: Foreign Leader dan Spesialist Grand Price dari Amerika Serikat pada tahun 1963, Lempad Prize dan ASEAN Award pada tahun 1987, serta penghargaan Anugerah Seni pada tahun 1977. Kusnadi pernah bekerja di bagian seni rupa dari Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Tulisan mengenai Kusnadi dan kumpulan tulisan serta karya-karyanya diterbitkan dengan judul: 'Kusnadi: Kritikus, Seniman, Pendidik' (1996). Kusnadi meninggal dunia di Jakarta pada tanggal 21 April 1997.

Judul Dokumen Tahun Terbit
Tulisan Lepas - Bienal II Sao Paulo
Tulisan Lepas
1954
Tulisan Lepas - Keindahan dan bibit pelukis
Tulisan Lepas
1950
Tulisan Lepas - Menjambut 8 Tahun A.S.R.I
Tulisan Lepas
1958
Dokumentasi Foto: Dokumentasi tentang Kusnadi
Foto
1950
Kusnadi Menilai Karya Nashar, Osman Effendi, Rusli
Liputan Media Massa
1976
Rekaman Audio - Diskusi Seni Rupa di Taman Ismail Marzuki, 1983 (6 seri)
Rekaman Audio
1983
Rekaman Audio - Diskusi Studi Perbandingan Kesenian Eropa dan Indonesia
Rekaman Audio
1983
Rekaman Audio - Diskusi Pameran Fotografi UNESCO
Rekaman Audio
1983
Rekaman Audio - Sarasehan Ceramah Seni Kriya
Rekaman Audio
1983
Rekaman Audio - Diskusi dalam rangka Pameran Patung pada Triennale, 1986
Rekaman Audio
1986
Dokumentasi Audio: Pengukuhan Akademi Jakarta
Rekaman Audio
2002
Liputan Media - Jim Supangkat: Kasus 'Binal' Peluang Emas Bagi Yogya
Tulisan Lepas
1992
Liputan Media - Pameran Senilukis Seniman Muda Surakarta
Liputan Media Massa
1969
Liputan Media - Pameran Lukisan Natal di Aula Katedral
Liputan Media Massa
1969
Liputan Media - 2 'Asmoro' ASRI, Yang Satu Pendiri Satunya Pematung Realis Ternama
Liputan Media Massa
1983
Tenggelamnya Matahari Seni Rupa Modern
Tulisan Lepas
2004
Laporan selama mengikuti Re-Uni Pertama ASRI 1970: 20 Tahun Setelah ASRI berdiri
Liputan Media Massa
1970
Laporan selama mengikuti Re-Uni Pertama ASRI 1970: Kalau Seniman-seniman Berkumpul Sambil tiduran terbentuklah IKA-ASRI
Liputan Media Massa
1970
Existensi Senilukis Indonesia
Liputan Media Massa
1970
Expo 70 Osaka Fair
Liputan Media Massa
1970
Perjalanan Seni Rupa Indonesia
Katalog Pameran
1990
Liputan Media Pameran GNB "Karya Terbaik yang Belum Terungkap Selama Pameran GNB"
Liputan Media Massa
1995
Liputan Media Massa - Polemik Kusnadi dan Sudarmadji di "Kedaulatan Rakyat" Yogyakarta
Liputan Media Massa
1979
Essay - Perjalanan Danarto Sampai "Karya-Karya Putih"-nya
Tulisan Lepas
1973